Andro Ponsel – Spesifikasi dan Harga Oppo Find 5. Ini dia salah satu ponsel yang di rilis pada bulan desember 2012 silam, Oppo Find 5 merupakan salah satu ponsel flagship yang sempat menggebrak pasar dunia pada tahun 2013 silam. hal ini sontak membuat para kompetitor nya mulai panas dan segera merilis produk – produk terbarunya, Oppo Find 5 sendiri hadir dengan layar sentuh 5 inci dengan teknologi IPS LCD capacitive touchscreen, 16 Juta warna yang mana hingga kini teknologi layar IPS LCD tersebut masih di gunakan di beberapa produk Oppo terbaru lainnya. Dengan mengusung layar lebar smartphone Oppo Find 5 di lengkapi pula dengan resolusi layar yang cukup tinggi 1080 x 1920 pixel serta tingkat ketajaman hingga 441ppi.
Disamping layar yang elegan, ponsel ini di lengkapi dengan beberapa fitur menarik di dalamnya, seperti fitur kamera yang memiliki ukuran cukup tinggi di kelasnya, 13 Megapixel untuk kamera utama Oppo Find 5 dilengkapi dengan berbagai fitur kamera pendukung seperti autofocus, LED flash, panorama, HDR dan masih banyak lagi. Menariknya, kamera yang benamkan tersebut tidak hanya untuk mendapatkan jepretan foto, melainkan dapat di gunakan untuk merekam video dengan kualitas yang setara dengan video cam yaitu resolusi 1080p dengan tingkat gerakan frame yang mengagumkan 30fps. Untuk komponen hardware yang digunakan oleh Oppo Find 5 ini cukup bertenaga, dengan mengusung Qualcomm Snapdragon S4 pro untuk chipsetnya, di dukung pula dengan CPU dan GPU yaitu Quad-core 1.5GHz Krait / Adreno 320 membuat performa dari ponsel ini semakin layak untuk bersanding dengan competitor lainnya di kelas atas.
Spesifikasi dan Harga Oppo Find 5
Desain
Dengan mengusung layar lebar 5 inci, ponsel Oppo Find 5 memiliki dimensi body tinggi 141.8mm x lebar 68.8 dan tingkat ketebalan 8.9mm, Sekilas ponsel ini terlihat agak tebal, namun jika anda mencobanya mungkin terasa ringan karena hanya memiliki bobot sekitar 165gr saja. Untuk varian warna sayangnya tidak terdapat warna yang mencolok untuk ponsel flagship ini, hanya tersedia dua pilihan warna yaitu Hitam dan Putih.
Sistem Operasi Android 4.3 Jelly Bean
Dengan teknologi komponen hardware yang berkelas, Oppo Find 5 berjalan pada Sistem Operasi Android 4.3 Jelly Bean, jika melihat pasaran mungkin OS 4.3 Jelly Bean ini sudah jarang di gunakan , mengingat sistem operasi yang terus mengalami update secara bertahap. Tetapi, pihak Oppo sendiri telah mengkonfirmasi jika Oppo Find 5 ini dapat segera di upgrade ke sistem operasi yang lebih tinggi.
Memori Internal dan RAM
Dari segi kapasitas ruang Internal ponsel ini terdapat 2 pilihan, yaitu 16 GB dan 32 dengan series yang sama, hal ini di adakan karena Oppo Find 5 ini tidak di bekali dengan slot kapasitas ruang internal tambahan. Sedangkan untuk kapasitas memori RAM, ponsel ini memiliki RAM yang cukup besar yaitu 2 GB.
Kamera Berkualitas Tinggi
Fitur kamera pada Oppo Find 5 merupakan salah satu fitur andalan untuk mengundang penikmat gadget di seluruh dunia agar mencoba ponsel garapan vendor Oppo ini. Kamera utama yang terletak di belakang memiliki kapasitas 13 Megapixel dengan dukungan beragam fitur yang cukup menunjang untuk menghasilkan rekaman video berkualitas serta foto HD. Sedangkan untuk kamera depannya ponsel ini memiliki kapasitas 1.9 Megapixel.
Spesifikasi Oppo Find 5
Jaringan | ||||
SIM | Micro-SIM | |||
Network | GSM / HSPA (2G/3G) HSPA | |||
Layar & Dimensi | ||||
Tipe | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors | |||
Ukuran | 5.0 inches | |||
Multitouch | Yes | |||
Protection | Corning Gorilla Glass 2 | |||
Berat | 165 gram | |||
Memori | ||||
Internal | 16/32 GB | |||
RAM | 2 GB | |||
Kamera | ||||
Belakang | 13 MP, f/2.0, autofocus, LED flash | |||
Depan | 1.9 MP | |||
Lain-lain | ||||
Akses Data | GPRS, EDGE, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, microUSB v2.0, Bluetooth v4.0A2DP | |||
Sistem Operasi (OS) | Android OS, v4.1 (Jelly Bean) | |||
Chipset | Qualcomm APQ8064 Snapdragon S4 Pro | |||
CPU / GPU | Quad-core 1.5 GHz Krait / Adreno320 | |||
Baterai | Non-removable Li-Ion 2500 mAh battery | |||
Warna | White, Black |
Kelebihan dan Kekurangan Oppo Find 5
-
Kelebihan Oppo Find 5
Kelebihan yang cukup menonjol pada ponsel Oppo Find 5 ini adalah kamera berkualitas tinggi 13 Megapixel, layar lebar 5 inci yang di dukung dengan proteksi layar Corning Gorilla Glass 2, RAM 2 GB, kualitas suara yang di hasilkan jernih karena di dukung dengan Dolby Mobile sound enhancement. Dan layar dengan resolusi tinggi dengan tingkat kerapatan yang sangat mengesankan yaitu 441ppi. -
Kekurangan Oppo Find 5
Kekurangan utama dari ponsel ini adalah tidak tersedia slot memori Internal tambahan sehingga anda tidak dapat memungkinkan untuk menambah kapasitas ruang internal. Selain itu, dari segi jaringan ponsel flagship ini belum support ke jaringan 4G LTE.
Harga Oppo Find 5
Untuk Harga Oppo Find 5 terbaru ini sudah berada dalam jajaran hp harga 2 Jutaan. Lebih tepatnya Harga Oppo Find 5 saat ini dibanderol dengan harga Rp. 2.300.000,-. Ponsel ini memang di khususkan untuk pasar menengah keatas, sehingga pantas saja Harga Oppo Find 5 ini cukup mahal. Mungkin anda dapat melihat spesifikasi Lenovo P70 yang masuk dalam jajaran yang sama hp harga 2 jutaan. Kedua ponsel flagship tersebut sama – sama memiliki kelebihan serta kekurangan.
Demikian ulasan lengkap mengenai Spesifikasi dan Harga Oppo Find 5, semoga anda menemukan informasi yang anda cari dengan akurat, anda dapat menjadikan nya sebagai referensi untuk memilih ponsel premium dengan harga yang tidak terlalu tinggi.